Dua bulan setelah ramainya pemberitaan terkait dengan musibah banjir bandang dan meluapnya air danau Sentani, Tim Imaji Papua bersama dengan Tim Kerja Alumni APDN Yoka berkeliling danau.
Tujuan kami berkeliling danau, untuk melakukan survey di beberapa titik. Tim Kerja Alumni APDN Yoka kembali memberikan bantuan berupa pembangunan sumur bor kepada warga yang terdampak.
Dari pantauan Imaji Papua, kondisi perkampungan di pinggir danau Sentani sangat memprihatinkan. Hingga tulisan ini dimuat, masih cukup banyak rumah – rumah warga yang terbilang rusak parah dan belum di rehab. Bahkan, di beberapa titik air danau masih menggenangi rumah – rumah warga.
Berikut video singkat perjalanan kami menyusuri danau Sentani, mulai dari Sentani Tengah – Sentani Barat.
Hingga video ini dipublish, mereka masih membutuhkan bantuan air bersih, obat – obatan dan terutama keseriusan penanganan pasca bencana untuk pemulihan kondisi warga. Tentunya diperlukan partisipasi/ uluran tangan semua pihak untuk mempercepat proses recovery