Kota Jayapura jelang 17-an suasana-nya cukup meriah. Pemkot Jayapura menggelar acara Pameran Hasil Pembangunan dari tanggal 12 – 15 Agustus 2018 di GOR Waringin.
Nah, pas saya jalan – jalan ke sana pas ada lomba kuliner dari bahan pangan lokal non beras. Sangat menyenangkan dan spontan terlintas ide memotret kuliner nusantara yang dilombakan. Tak disangka bisa icip – icip gratis. Hmmm yamiieeee…..

Keladi PNG
Keladi PNG
Kuliner yang satu ini, namanya keladi PNG. Keladi ini diolah dengan cara ditumbuk, sehingga teksturnya sangat lembut.
Bagian tengah berwarna merah, karena dicampur dengan gula merah sehingga berasa manis. Bagian pinggirnya berwarna putih berasa gurih. Keladi tumbuk rasanya sangat nikmat.
Makanan ini cucok sebagai pengganti nasi, karena kandungan karbohidratnya yang cukup tinggi.

Ongol – ongol
Ongol – ongol
Namanya terdengar unik, ongol – ongol! Makanan yang satu ini terbuat dari tepung sagu. Ongol – ongol memiliki tekstur yang lembut dan kenyal, dan cukup lengket. Karena itu ongol – ongol dibalut dengan parutan kelapa sehingga rasanya menjadi lebih sedap.

Buah Pinang
Pinang
Di Papua buah yang satu ini dinamakan pinang, kalau di Pulau Jawa dikenal dengan nama jambe.
Buah pinang dianggap sebagai simbol budaya Papua. Biasanya pinang dikunyah bersama dengan sirih dan kapur, dan menghasilkan ludah pinang yang berwarna merah.
Makan pinang bersama juga dianggap sebagai simbol persaudaraan. Saat berkumpul bersama keluarga, kerabat atau rekan kerja, orang berasa lebih akrab satu sama lain bila makan pinang bersama. Suasana menjadi lebih santai dan ceria, bila saat berkumpul diwarnai dengan cerita humor (mop) Papua.

Kuliner Papua
Nah, demikian review dari saya. Salam traveller. Wanyambe

Walikota Jayapura, DR. Drs. Benhur Tomi Mano, MM dan Wakil Walikota H. Rustan Saru saat mencicipi kuliner yang dilombakan dalam moment Pameran Hasil Pembangunan di GOR Waringin, Kotaraja, Jayapura
Baca:
[Foto] Festival Teluk Humbolt X – Beat of Culture
Berwisata di Perbatasan Papua Nugini
Kategori:Gallery, Kuliner, Travelista
wi kaka, ini paling sedap sa.. horomate
catatanamanda.com
SukaSuka